Materi Surat Ad-Dhuha
Surat Ad-Dhuha merupakan merupakan urutan surah yang ke-93 dalam al-Qur 'an. Surah Ad-Dhuha terdiri dari 11 ayat yang terletak antara surat Asy-Syam dan surat Al-Insyirah. Surat ini termasuk golongan surah Makkiyah karena diturunkan di kota Makah. Surah ini disebut Ad-Dhuha yang artinya "Waktu Dhuha". Surah Ad-Dhuha diturunkan setelah Surat Al-Fajr.
Ayo, kita baca surah Ad-Dhuha berikut dengan sungguh-sungguh! Awali dengan membaca basmallah bersama:
2. Mengartikan kosa-kata surat Ad-Dhuha:
LAFADH |
ARTI |
LAFADH |
ARTI |
وَالضُّحَى |
Demi waktu dhuha |
وَاللَّيْلِ |
Dan demi malam |
إِذَا |
apabila |
سَجَى |
Telah sunyi |
مَا |
tidak |
وَدَّعَكَ |
Meninggalkan engkau |
رَبُّكَ |
Tuhanmu |
وَمَا |
Dan tidak |
قَلَى |
membenci |
وَلَلْآخِرَةُ |
Dan sungguh kemudian itu |
خَيْرٌ |
Lebih baik |
لَّكَ |
bagimua |
مِنَ |
dfari |
الْأُولَى |
Yang permulaan |
وَلَسَوْفَ |
Dan sungguh akan |
يُعْطِيكَ |
Memberikan kepadamu |
فَتَرْضَى |
Maka kamu puas |
أَلَمْ |
bukankah |
يَجِدْكَ |
Dia mendapatimu |
يَتِيماً |
Seorang yatim |
فَآوَى |
Dia melindungimu |
وَوَجَدَكَ |
Dan Dia mendapatimu |
ضَالّاً |
Seorang yang bingung |
فَهَدَى |
Dia beri petunjuk |
عَائِلاً |
Seorang yang kekurangan |
فَأَغْنَى |
Dia memberi kecukupan |
فَأَمَّا |
Maka terhadap |
الْيَتِيمَ |
Anak yatim |
فَلَا |
Maka janganlah |
تَقْهَرْ |
Sewenang-wenang |
وَأَمَّا |
Dan terhadap |
السَّائِلَ |
Orang yang meminta-minta |
تَنْهَرْ |
menghardiknya |
بِنِعْمَةِ |
Dengan nikmat |
رَبِّكَ |
Tuhanmu |
فَحَدِّثْ |
Hendaklah engkau nyatakan |
Baca juga: Materi Surat Al-Fiil
Terjemahan:
- Demi waktu Dhuha
- Dan demi malam apabila telah sunyi
- Tuhanmu tiada meninggalkan kamu dan tiada pula benci kepadamu
- Dan sesungguhnya akhir itu lebih baik bagimu daripada permulaan
- Dan kelak Tuhanmu pasti memberikan karunia-Nya kepadamu, lalu kamu menjadi puas
- Bukankah dia mendapatkanmu sebagai seorang yatim, lalu ia melindungimu
- Dan dia mendapatimu sebagai seorang yang bingung, lalu Dia memberikan petunjuk
- Dan dia mendapatimu sebagai seorang yang kekurangan, lalu Dia memberikan kecukupan
- Adapun terhadap anak yatim maka janganlah kamu berlaku sewenang wenang
- Dan terhadap orang yang minta, janganlah kamu menghardiknya
- Dan terhadap nikmat Tuhanmu, maka hendaklah kamu menyebutnya.
3. Sebab Turunnya Surat Ad-Dhuha
Surah ad-Duha adalah surah yang ke 93, yaitu setelah surah al-Lail dan sebelum surah asy-Syarh (Ad-Dhuha). Termasuk golongan surah Makkiyyah. Terdiri dari 11 ayat. Nama Ad-Duha diambil dari ayat pertama yang artinya “ketika matahari naik sepenggalah”.
Turunnya surah ad-Dhuha ini merupakan berita yang sangat menggembirakan bagi Nabi Muhammad Saw, yang sebelumnya dirundung duka. Menurut hadis yang diriwayatkan oleh Imam Bukhari dan Imam Muslim, serta selain keduanya, bahwa Jundub telah menceritakan Rasulullah Saw, sakit sampai tidak bisa bangun untuk melaksanakan shalat tahajud selama dua atau tiga malam. Rasulullah merasa sedih karena tidak ada wahyu yang turun lagi yang disebut sebagai Fatratul Wahyi (masa kekosongan tidak turunnya wahyu).
Rasulullah diejek oleh seorang perempuan kafir istri Abu Lahab dengan mengatakan: " Wahai Muhammad sesungguhnya aku mengharapkan kalau syaithanmu (yang dimaksud adalah malaikat Jibril) itu telah meninggalkanmu, aku tidak melihatnya lagi di dekatmu semenjak dua atau tiga malam. Maka Allah menurunkan Surah ad-Duha ayat 1-3.
Sebagaimana Hadis yang diriwayatkan oleh Imam Muslim:
" Diriwayatkan oleh Al-Aswad bin Qais, dia berkata: Saya pernah mendengar Jundab bin Sufyan ra mengatakan, " Suatu ketika Rasulullah Saw sakit sehingga beliau tidak bangun untuk shalat tahajud selama dua atau tiga malam, lalu beliau didatangi oleh seorang perempuan kafir seraya mengatakan, Hai Muhammad, saya benar benar berharap agar setanmu meninggalkanmu (tidak mempedulikanmu) yang sejak dua atau tiga malam saya tidak melihatnya di dekatmu. " Kata Al-Aswad: Maka Allah Azza wa Jalla menrunkan ayat (yang artinya), (Demi waktu Duha dan demi waktu malam, apabila telah sunyi Tuhanmu tidaklah meninggalkanmu dan tidak pula membencimu ' (Qs ad-Duha 1-3). "
Dalam Riwayat Sufyan bin Uyainah dari Al Aswad bin Qais mendengar Jundub, ia berkata, Malaikat Jibril lama tidak datang menjumpai Rasulullah Shalallahu ‘ Alaihi Wa Salam, maka orang-orang musyrik berkata, Muhammad telah ditinggalkan Tuhannya, maka Allah menurunkan ayat ini: والضحى { 1 } واليل إذا سحى { ٢ } ما ودعك ربك ومـا قلـى (Demi waktu Dhuha. Dan demi malam apabila telah sunyi. Tuhanmu tiada meninggal kan kamu dan tiada pula benci kepadamu).
Berkata Ibnu Abu Hatim, tentang hadits dari Jundub berkata, Rasululah Shalallahu ‘ Alaihi Wa Salam melempar batu dijari-jarinya, lalu beliau bersabda: “ Engkau hanyalah jari-jari yang berdarah, dan dijalan Allah mengapa aku tidak menemukan ?. “ Jundub berkata, maka beliau tidak bangun untuk shalat Tahajud selama dua atau tiga hari, lalu seorang wanita berkata kepadanya, Aku melihat syaitanmu sudah pergi meninggalkanmu, maka turunlah ayat 1 sampai 3 dari surat Ad-dhuha, dan disebutkan bahwa wanita itu adalah istri Abu Lahab.
Di sini disebutkan bahwa jari-jari Rasulullah Shalallahu ‘ Alaihi Wa Salam berdarah, hadits ini telah ditetapkan pula dalam shahihain, ‘ akan tetapi yang aneh disini adalah, bahwa jari-jari beliau yang berdarah itu adalah penyebab beliau meninggalkan shalat Tahajud, dan penyebab diturunkannya ayat ini.
Dalam riwayat At-Tirmidzi melalui jalan Sufyan bin Uyainah dari Al Aswad bin Qais dari Jundub Al Bajli ia berkata, Aku bersama-sama Nabi Shalallahu ‘ Alaihi Wa Salam disuatu Goa lalu jari jari beliau berdarah, maka Nabi Shalallahu ‘ Alaihi Wa Salam bersabda: “ Engkau adalah jari-jari yang berdarah, dan dijalan Allah mengapa aku tidak menemukan, “ Al Bajli berkata, lalu Malaikat Jibril lama tidak datang bertemu beliau, kemudian orang-orang musyrik berkata, Muhammad telah ditinggalkan, maka Allah menurunkan ayat: مَا وَدَّعَكَ رَبُّكَ وَمَا قَلَى (Tuhanmu tiada meninggalkan kamu dan tiada pula membencimu). (At-Tirmidzi berkata bahwa hadits ini adalah hadits Hasan dan Sahih).
4. Memahami Isi Kandungan Surat Ad-Dhuha
Ayat 1-2 Allah Swt. bersumpah mengunakan dua waktu yaitu waktu dhuha dan waktu malam. Waktu dhuha yakni waktu matahari sepenggalah naik. Waktu pagi hari merupakan waktu yang sangat sejuk. Badan masih segar bugar karena habis bangun tidur. Pagi hari merupakan waktu di mana manusia mulai beraktifitas. Sedangkan waktu malam hari merupakan waktunya manusia beristirahat. Malam hari merupakan gambaran suasana tenang.
Ayat 3 Memberikan jawaban bahwa Allah Swt. tidak meninggalkan dan membenci nabi Muhammad Saw, ayat ini diturunkan setelah selang beberapa waktu, yaitu selama lima belas hari wahyu tidak turun kepada nabi Muhammad Saw., sehingga orang kafir mengatakan: " Sesungguhnya Tuhan Muhammad Saw. telah meninggalkannya dan membencinya. "
Ayat 4 menjelaskan bahwa kehidupan di akhirat itu lebih baik dari pada kehidupan di dunia. Kehidupan di akhirat itu penuh dengan kemuliaan.
Ayat 5 Allah Swt. memberikan kabar gembira kepada nabi Muhammad Saw, bahwasanya Allah Swt. akan memberikan kebahagiaan yang berlimpah ruah kelak di akhirat. Sehingga beliau menjadi puas dan bahagia. Rasulullah Saw. bersabda: " Kalau begitu, mana mungkin aku puas, sedangkan sesorang di antara umatku masih berada di neraka ". Dalam tafsir Ibnu Katsir, telah disodorkan kepada Rasulullah karunia yang disediakan bagi umatnya satu peti satu peti. Dan Allah Swt. akan memberinya sejuta istana kelak di surga. Maka Rasulullah menjadi bergembira mendengar hal tersebut.
Ayat 6, 7, dan 8 menceritakan keadaan Rasulullah Saw. sebelumnya, yaitu: Sebagai seorang yatim, di mana ayahnya telah meninggal dunia sebelum beliau dilahirkan.
Pada ayat ke -9 dan 10 menjelaskan bahwa nabi Muhammad Saw. telah mendapatkan karunia yang luar biasa dari Allah Swt. (sebagai anak yatim beliau dilindungi, diberi petunjuk dari kebingungan, dan telah diberi kecukupan harta benda), sehingga beliau diperintahkan untuk melindungi anak yatim dan bersikap baik terhadap peminta-minta. Ini berarti bahwa nabi Muhammad Saw. dituntut untuk memiliki sikap kepedulian terhadap sesama. Melindungi anak yatim yaitu dengan cara tidak mengambil hartanya atau lain lainnya yang menjadi milik anak yatim, dan mengasuhnya. Bersikap baik terhadap peminta minta yaitu kita tidak boleh membentak, meledek, dan bahkan merendahkan harga dirinya karena kemiskinannya. Terhadap peminta-minta juga dilarang untuk mengusimnya. Dilarang menyakiti dengan perkataan yang kasar.
Dan dalam ayat ke-11 ini Allah Swt. tegaskan kepada Nabi Muhammad Saw. untuk mensyukuri nikmat Allah Swt. yang luar biasa berupa kenabian dan nikmat-nikmat yang lain yang telah diberikan kepadanya. Yaitu dengan jalan menyebut, mensyukuri, dan mengingat nikmat Allah Swt. Menyebut nikmat Allah SWT. itu bukan bertujuan untuk riya atau menyombongkan diri tetapi sebagai wujud mensyukuri nikmat Allah Swt.
5. Tafsir Surat Ad-Dhuha
Pada ayat pertama dari surat Ad-Dhuha ini berkenaan dengan sumpah Allah dengan waktu Dhuha dimana waktu itu Allah menjadikan bercahaya. Ayat ke-2: وَاللَّيْلِ إِذَا سَجَى (Dan demi malam apabila telah sunyi), tenang dan menjadi gelap, ini adalah pendapat Mujahid, qatadah, Adh-Dhahhak, Ibnu Zaid serta lain-lain, dan ini merupakan bukti yang nyata tentang kekuasaan yang Maha Mencipta, ini sama dengan kandungan kandungan ayat 1 dan 2 dari surat Al-Lail: (Demi malam dan apabila menutupi. Dan siang apabila terang ben derang). Juga sesuai dengan Firman Allah yang berbunyi: فالق الإستباح وجعل اليل سكنا والشمس والقمر حسبانا ذلك تقدير العزيز العليم (Dia menyingsingkan pagi dan menjadikan malam untuk beristi rahat, dan (menjadikan) matahari dan bulan untuk perhitungan, itulah ketentuan Allah yang maha perkasa lagi mengetahui) (Al An’am: 96).
Firman-Nya “Wadda ‘ aka” artinya “Tarakaka” yaitu meninggalkan mu, “Qalaa” artinya “Abgahadha” yaitu merah atau benci.
Dan firman Allah: وَلَلْآخِرَةُ خَيْرٌ لَّكَ مِنَ الْأُولَى (Dan sesungguhnya akhir itu lebih baik bagimu daripada permulaan), maksudnya kehidupan akhirat adalah lebih baik bagimu daripada kehidupan didunia ini, oleh karena itulah Rasulullah Shalallahu ‘ Alaihi Wa Salam adalah manusia yang paling zuhud didunia ini sebagaimana dapat diketahui dari sejarah kehidupan beliau.
Berkata Imam Ahmad tentang riwayat dari Ibnu Mas’ud:
Dan firman-Nya: وَلَسَوْفَ يُعْطِيكَ رَبُّكَ فَتَرْضَى (Kelak Tuhanmu pasti memberikan karunia-Nya kepadamu kamu menjadi puas). Di kehidupan akherat nanti Allah akan memberikan karunia-Nya kepada Muhammad Shalallahu ‘ Alaihi Wa Salam hingga beliau menjadi puas terhadap umatnya, serta puas pula dengan apa yang di sediakan Allah kepada-Nya berupa kemuliaan yang diantaranya adalah sungai Al Kautsar yang didua tepinya terdapat Kubah terbuat dari mutiara dan tanahnya adalah kesturi serta sebagaimana disebutkan pada keterangan di bawah ini.
Hadits dari Abdullah bin Abbas dari ayahnya, ia berkata, ditampakkan kepada Muhammad Shalallahu ‘ Alaihi Wa Salam sesuatu yang terbuka bagi umatnya berupa kehidupan surga lalu hal itu diterangkan, maka Allah menurunkan ayat: وَلَسَوْفَ يُعْطِيكَ رَبُّكَ فَتَرْضَى (Dan kelak Tuhanmu pasti memberikan karunia-Nya kepadamu, lalu kamu menjadi puas), Allah memberikan kepadanya seribu Istana disurga disetiap istana terdapat sesuatu yang layak baginya yaitu para istri-istri serta para pelayan, (hadits ini diriwayatkan pula oleh Ibnu Jarir dan Ibnu Abu Hatim).
Dan berkata As-Suda dari Ibnu Abbas, bahwa diantara kepuasan yang dirasakan oleh Muhammad Shalallahu ‘ Alaihi Wa Salam adalah bahwa tak satupun diantara anggota keluarganya masuk kedalam neraka, (hadits ini diriwayatkan oleh Ibnu Jarir dan Ibnu Abu Hatim).
Dan berkata Al Hasan: “ Muhammad Shalallahu ‘ Alaihi Wa Salam merasa puas dengan Syafa’at yang ia berikan kepada umatnya, “ pendapat ini dilontarkan pula oleh Abu Ja’far Al Baqir.
Dan berkata Abu Bakar bin Abu Syaibah, berkata kepada kami Mu’awiyah bin Hisyam dari Ali bin Shaleh dari Yazid bin Abu Ziyad dari Ibrahim dari Alqamah dari Abdullah, ia berkata, bersabda Rasulullah Shalallahu ‘ Alaihi Wa Salam: “ Sesungguhnya kami Ahlul Bait (keluarga Nabi Shalallahu ‘ Alaihi Wa Salam), Allah telah memilih bagi kami kehidupan akherat dari pada dunia, dan kelak Tuhanmu pasti memberikan karunia-Nya kepada kamu lalu kamu menjadi puas.
Kemudian Allah SWT berfirman dalam rangka menghitung nikmat-nikmat yang telah Dia berikan kepada hamba-Nya dan Rasul-Nya yaitu Muhammad Shalallahu ‘ Alaihi Wa Salam: أَلَمْ يَجِدْكَ يَتِيماً فَآوَى (Bukan Dia mendapatimu sebagai seorang Yatim, lalu Dia melindungimu). Ayahnya wafat saat ia dalam kandungan ibunya, ada juga yang mengatakan setelah beliau dilahirkan, kemudian ibunya Aminah binti Wahab wafat saat beliau berumur enam tahun.
Semua ini adalah di bawah perlindungan Allah dan pertolongan Allah. Dan firman-Nya: وَوَجَدَكَ ضَالّاً فَهَدَى (Dan dia mendapatimu sebagai seorang yang bingung, lalu dia memberikan petunjuk). Ini sama dengan firman Allah:
Ada juga yang berpendapat maksudnya, bahwa Nabi Muhammad Shalallahu ‘ Alaihi Wa Salam tersesat dipegunungan Mekah saat masih kecil kemudian ia berhasil pulang, ada juga yang berpendapat bahwa beliau tersesat bersama temannya dalam perjalanan menuju Syam, saat itu beliau mengendarai onta di malam hari, lalu iblis datang dan menyesatkan jalannya, kemudian Malaikat Jibril datang menunjukkan jalan yang sebenarnya. Kedua kisah ini diriwayatkan oleh Al Baghwi.
Dan firman-Nya: وَوَجَدَكَ عَائِلاً فَأَغْنَى (Dan dia mendapatimu sebagai seorang yang kekurangan, lalu dia memberikan kecukupan). Dahulunya engkau adalah seorang fakir memiliki tanggungan untuk yang diberi nafkah, lalu Allah menjadikan kamu cukup hingga tidak butuh pada selain Allah, dengan demikian tercermin dua sikap beliau yaitu seorang fakir yang sabar dan seorang kaya yang bersyukur.
Berkata Qatadah tentang firman Allah: أَلَمْ يَجِدْكَ يَتِيماً فَآوَى . وَوَجَدَكَ ضَالّاً فَهَدَى . وَوَجَدَكَ عَائِلاً فَأَغْنَى . (Bukankah dia mendapatimu sebagai seorang yatim, lalu dia melindungimu, dan dia mendapatimu sebagai seorang yang bingung, lalu dia memberimu petunjuk. Dan dia mendapatimu sebagai seorang yang kekurangan, lalu dia memberikan kecukupan). Beliau berkata, semua keadaan-keadaan Rasulullah Shalallahu ‘ Alaihi Wa Salam adalah sebelum beliau diutus Allah untuk menjadi utusan-Nya. (Hadits ini diriwayatkan oleh Ibnu Jarir dan Ibnu Abu Hatim).
Dalam shahihain melalui jalan ‘ Abdurrazaq dari Ma’mar dari Hamam bin Munabbih, ia berkata, ini adalah sesuatu yang Abu Hurairah katakan kepada kami, Rasulullah Shalallahu ‘ Alaihi Wa Salam bersabda:
عن أبي هريرة عن النبي صلى الله عليه وسلم قال ليس الغنى عن كـثرة العـرض ولكن الغنى غنى النفس
“ Bukanlah dikatakan orang kaya karena banyaknya harta, akan tetapi orang kaya itu adalah orang yang memiliki kekayaan jiwa, “
dalam shahih Muslim
Kemudian Allah SWT berfirman: فَأَمَّا الْيَتِيمَ فَلَا تَقْهَرْ (adapun terhadap anak yatim maka janganlah kamu berlaku sewenang wenang), maksudnya, bagaimana saat engkau yatim maka Allah melindungimu, maka dari itu janganlah engkau berlaku sewenang wenang, jangan menghinanya, jangan membentaknya dan jangan merendahkannya, akan tetapi berbuat baiklah padanya dan berlemah lembutlah kepadanya. Qatadah berkata: “ Terhadap anak yatim maka Dan hendaklah kamu menjadi seorang yang penyayang. Dan firman Allah: وَأَمَّا السَّائِلَ فَلَا تَنْهَرْ (terhadap orang yang minta maka janganlah kamu menghardiknya).
Sebagaimana engkau mengalami kebingungan lalu Allah memberimu petunjuk maka janganlah engkau menghardik orang yang meminta ilmu sebagai petunjuk hidupnya. Berkata Ibnu Ishaq: وَأَمَّا السَّائِلَ فَلَا تَنْهَرْ (terhadap orang yang minta maka janganlah kamu menghardiknya). Maksudnya: “ Janganlah engkau menjadi seorang yang sombong, jangan pula menjadi seorang yang penindas, jangan berbuat buruk dan jangan bersifat keras terhadap hamba-hamba Allah yang lemah.
Berkata Qatadah: “ Maksudnya adalah bersikap lembut dan kasih sayang terhadap orang miskin. “ dan firman Allah: وَأَمَّا بِنِعْمَةِ رَبِّكَ فَحَدِّثْ (Dan terhadap nikmat Tuhanmu maka hendaklah kamu menyambutnya).
Sebagaimana sebelumnya engkau adalah seorang fakir lalu Allah menjadikan kamu cukup, maka menyebutlah akan ni’mat Allah itu kepadamu sebagaimana di sebutkan dalam do’a Nabi Shalallahu ‘ Alaihi Wa Salam: واجعلنا شاكرين لنعمتك مثنين بها قابليها وأنمها علينا “ )Dan masukkanlah kami kedalam orang-orang yang bersyukur atas ni’mat yang telah engkau berikan kepada kami berupa ni ‘ mat yang paling sempurna).
Berkata Ibnu Jarir, keterangan dari Abu Nadhrah, ia berkata, kaum Muslimin berpendapat bahwa diantara ungkapan mensyukuri ni’mat adalah dengan menyebut ni’mat itu.
Berkata ‘Abdullah bin Imam Ahmad
عن النعمان بن بشير قال: قال النبي صلى الله عليه وسلم على المنبر من لم يشكر القليل لم يشكر الكثير ومن لم يشكر الناس لم يشكر الله عـز وجل والتحدث بنعمة الله شكر وتركها كفر والجماعة رحمة والفرقة عذاب
Dari An-Nu’man bin Basyir, ia berkata, bersabda Rasulullah Shalallahu ‘ Alaihi Wa Salam dari atas mimbar: “ Barang siapa yang tidak bersyukur pada yang sedikit maka ia tidak bersyukur pada yang banyak, barang siapa yang tidak bersyukur dengan manusia maka ia tidak bersyukur pada Allah, menyebut akan ni’mat Allah berarti ia telah bersyukur dan tidak menyebutnya berarti ia telah kufur, berjama’ah adalah rahmat sedangkan perpecahan adalah azab, “ (sanad hadits ini adalah lemah).
Dalam sunan Abu Daud:
عن أنس أن المهاجرين قالوا يـا رسول الله ذهبت الأنصار بالآجر كله قال لا ما دعوتم الله لهم وأثنيتم عليهم
Dari Anas bahwa golongan Muhajirin berkata, wahai Rasulullah, apakah semua pahala milik orang-orang Anshar secara keseluruhan ?, lalu beliau bersabda: “ Tidak, selama kalian tetap berdo’a kepada Allah kebaikan mereka dan kalian menguji mereka." (hadits ini dikeluarkan oleh Abu Daud no: 4817 bab Adab dan Al-Tirmidzi no: 2487 bab ciri-ciri kiamat, Al Albani menyatakan bahwa hadits ini adalah shahih)
Berkata Abu Daud:
Berkata Abu Daud:
Berkata Mujahid, kenikmatan yang Allah berikan kepada Nabi Muhammad Shalallahu ‘ Alaihi Wa Salam adalah ni’mat kenabian, dan dalam suatu riwayat dari Mujahid, keni’matan itu adalah Al Qur’an, وأما بنعمة ربك فحدث, berkata Laits dari seseorang dari Al Hasan bin Ali (dan terhadap ni’mat Tuhanmu hendaklah kamu menyebutnya), ia berkata: “ Perbuatan baik yang telah engkau lakukan maka hendaklah engkau menyebutnya kepada saudara-saudaramu. “ Berkata Muhammad bin Ishaq: “ Segala sesuatu yang engkau dapati dari Tuhanmu berupa ni’mat, kemuliaan dan kenabian maka hendaklah kamu menyebutnya dan mengingatnya, “ Muhammad bin Ishaq berkata: “ Allah menjadikan Rasulullah sebagai seorang yang menyebut dan mengingat ni’mat Allah yang telah Allah berikan kepadanya berupa ni’mat kenabian. “
Rangkuman:
Kesimpulan dari isi kandungan surah ad-Duha sebagai berikut:
- Allah Swt. tidak menurunkan wahyu sementara kepada nabi Muhammad Saw. itu bukan karena benci atau tidak senang.
- Kehidupan di akherat itu lebih baik daripada kehidupan di dunia.
- Allah Swt. melindungi Muhammad ketika ditinggal mati ayahnya dengan cara menyerahkan asuhan Muhammad kepada pamannya yang bernama Abu Talib.
- Muhammad dibimbing menuju syariat yang benar oleh Allah Swt. ketika merasa kebingungan.
- Nabi Muhammad Saw. diberi kecukupan harta benda ketika beliau miskin (kekurangan).
- Allah Swt. memerintahkan Nabi Muhammad Saw. untuk memiliki kepedulian terhadap anak yatim dan peminta-minta.
- Ungkapan rasa syukur terhadap nikmat Allah Swt. harus dilakukan setiap hari.